
Ares Faujian, et.al*: Sosioliterasi (Bunga Rampai Pemuda di Media Massa)
Ares Faujian, et.al*: Sosioliterasi (Bunga Rampai Pemuda di Media Massa)
Sosioliterasi merupakan suatu karya berbentuk buku yang berisikan tulisan-tulisan siswa SMA Negeri 1 Manggar di bawah bimbingan Ares Faujian, S.Pd. Buku ini dihasilkan setelah gerakan literasi sekolah semakin digiatkan di sekolah. Hasil ini merupakan buah pemikiran kritis setiap siswa yang terlibat dalam tulisan ini. Seperti yang diungkapkan oleh kepala SMAN 1 Manggar dalam pengantarnya, buku ini merupakan output aktivitas literasi di sekolah. Hal ini menjadi penting mengingat keterampiulan ataupun kemampuan berpikir kritis atau critical thinking menjadi bekal yang wajib dimiliki oleh pelajar.
Sabarudin, M.Pd mengatakan bahwa buku bunga rampai esai karya siswa ini, adalah salah satu bentuk dari upaya yang dilakukan sekolah untuk membiasakan siswa berpikir kritis untuk sampai pada halhal solutif. Unggulnya lagi adalah siswa tidak hanya sebatas memikirkan dan menyampaikan gagasannya secara lisan, melainkan juga menuliskan gagasan tersebut hingga kemudian dipublikasikan di media massa baik cetak ataupun daring. Hal ini merupakan tahap lebih jauh dari hasil pembiasaan berpikir kritis yang juga telah diasah di sekolah.
Selain itu, Drs. Muhammad Soleh, MM, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sangat mengapresiasi karya ini di mana semua elemen sekolah saling bahu membahu menyukseskan aktivitas literasi ini. Hadirnya kumpulan esai ini adalah salah satu bukti dari upaya yang dilakukan sekolah dalam memantik motivasi berliterasi bagi siswa dan juga guru sekaligus. Tahapannya pun dalam tingkat yang maju sebab siswa tidak hanya membaca, tetapi juga menuliskan gagasan dan memublikasikannya di media massa, yang kemudian oleh sekolah dibundel menjadi bunga rampai yang apik ini. Saya sangat berharap, motivasi berkarya seperti ini akan terus menjadi ciri khas sekolah dan menjadi inspirasi bagi sekolah lain untuk berani berinovasi literasi.
Kesan pembaca terhadap buku ini juga sangat baik. Yanuardi Syukur seorang dosen dan penulis lebih dari 80 buku dan founder Rumah Produktif Indonesia menyebutkan bahwa buku ini merupakan buku yang bagus. Menurutnya gerakan literasi sekolah harus melahirkan produk yang dapat memacu potensi kreativitas siswa dalam berbagai bentuk. Selain itu, beliau juga menyebutkan bahwa menulis di media massa adalah bagian penting tidak hanya untuk melatih pemikiran kritis tapi juga untuk memproduksi gagasan.
*Guru Sosiologi SMA Negeri 1 Manggar
(Admin, HR)
Komentar
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Menilai Peserta Didik dengan OKE!
Berbicara mengenai pendidikan dan pembelajaran memang tidak akan pernah ada habisnya. Terbaru, kita banyak disibukkan dengan penerapan kurikulum merdeka di sebagian sekolah di Indonesia
Peta Mutu Sekolah
APRIL 2022, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) resmi meluncurkan platform rapor pendidikan. Rapor pendidikan adalah platform yang menyediak
"Merdeka" dari "Bully"
Pulau Bangka Belitung sempat dihebohkan dengan viralnya video kasus perundungan (bully) yang dilakukan oleh sekelompok pelajar kepada pelajar lainnya, lengkap dengan adegan kekera
Dinamika Sosial Dunia Penyiaran: Memulai Siaran Berkualitas Dari Sekolah
Di era modernisasi dan globalisasi, perkembangan televisi mengalami transformasi yang tidak terduga. Kini, televisi tidak hanya berbentuk layar yang besar, namun sudah bisa kita genggam
Fenomena Khong Guan dan Jebakan Euforia Timah di Bangka Belitung
Menjadi narasumber pada kegiatan Pemberdayaan Komunitas Penggerak Literasi Se-Babel (7 s.d 9 Juni 2022), membuat penulis termotivasi untuk menulis tulisan ini. Penulis tergelitik ketika
PERSIAPKAN INVESTASI MORAL SEJAK USIA DINI
Problematika yang berkaitan dengan moral dalam dunia pendidikan kerap dijumpai di sekolah. Mulai dari perundungan, prank yang dilakukan siswa, tindak kekerasan, pencurian, kebohongan, s
Peluang, Jurus Jitu Predikasi Masa Depan
Matematika selalu menjadi momok menakutkan bagi sebagian besar siswa. Hal ini tidak lain karena berbagai anggapan yang mengatakan bahwa matematika itu sulit. Atau bahkan beberapa dianta
MENGENAL LEBIH DEKAT USAHA MANAJEMEN KEUANGAN SEKOLAH
Tidak dapat di pungkuri, segala kegiatan yang dilakukan sekolah memerlukan dukungan keuangan yang baik. Sekolah memerlukan dana yang disesuaikan dengan besar kecilnya kegiatan yang dila
KONSELING INDIVIDU, CARA JITU ATASI MASALAH SISWA
Bimbingan dan Konseling memiliki peranan penting di sekolah. Sebagai wadah mengatasi masalah siswa, bimbingan konseling juga diharapkan dapat membantu siswa berkembang secara lebih opti
GURU MENYENANGKAN VS GURU MENEGANGKAN
Guru merupakan sosok yang luar biasa. Seperti yang kita ketahui, orang tua siswa biasanya hanya fokus pada beberapa anak saja. Akan tetapi, sosok guru lebih dari itu. Mereka harus menja
Betul sekali, di era digital ini literasi mesti dan harus di tingkatkan sebagai mana ayat Al-Qur'an yang pertama kali diturunkan yakni : Iqra' (bacalah)