• SMA NEGERI 1 MANGGAR
  • Totality Is The Key To Quality

Rudianto Tjen Beri Edukasi Literasi Digital dalam Dialog Bersama Pelajar

Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung (Babel), Ir. Rudianto Tjen terus mengedukasi para pelajar terkait literasi digital. Menurutnya, pelajar harus menguasai literasi digital agar dapat mengimbangi penguasaan teknologi dalam menelusuri informasi.

Pada dialog dalam rangka reses di SMA Negeri 1 Manggar, Belitung Timur, Selasa pagi (9/1/2024), Rudi menekankan terhadap rekam jejak digital.

Menurut pria yang terkenal kedermawanannya itu, jejak digital atau postingan dalam media sosial seseorang di berbagai platform saat ini, akan merepresentasikan karakteristik seseorang tersebut.

 

"Sekarang posisi kita ada di zaman digital, dimana-mana saya cerita tentang jejak digital. Jadi urusan jejak digital ini sudah harus menjadi perhatian kita. Kalau kita mulai bermain, apa yang kita tulis, apa yang kita upload, baik di Facebook, Instagram, Tiktok dan sebagainya. Itu dilihat oleh masyarakat yang dinilai tentang diri kita," kata Rudianto Tjen.

Tak hanya itu, jejak digital juga dikatakan Rudi, akan berdampak terhadap karir anak-anak muda kedepannya. Sebab, perusahan maupun lembaga pemerintahan akan mentracking atau menelusuri jejak digital calon karyawan atau pegawai.

"Dan sekarang ini jejak digital ini dipergunakan oleh perusahaan-perusahaan, lembaga-lembaga pemerintah di dalam merekrut calon karyawan. Untuk itu jejak digital menjadi perhatian. Itu sangat penting dan menentukan. Banyak teman-teman kita pintar secara teori dan praktek, tetapi gagalnya di dalam jejak digitalnya," ungkapnya.

Oleh karenanya, Rudi mengajak pelajar umumnya generasi muda, untuk terus bijak dalam menggunakan media sosial.

"Untuk itu adik-adik semua, jejak digital ini menurut saya adalah suatu catatan diri kita yang bisa dihapus oleh siapapun, jadi kita bijaksanalah dalam pergaulan dalam menggunakan media sosial," tegas Rudianto Tjen.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Manggar, Belitung Timur, Sabarudin mengapresiasi kegiatan dialogis kali ini.

 

Menurutnya, wawasan yang diberikan Rudianto Tjen kepada pelajar sangat relevan dengan kondisi era perkembangan zaman teknologi yang sudah maju dan berkembang.

"Kami dari pihak sekolah merasa senang karena dalam kegiatan reses ini beliau memberikan motivasi sekaligus menjelaskan bagaimana dunia digital itu sangat penting," imbuhnya.



Artikel ini telah tayang di PosBelitung.co dengan judul Rudianto Tjen Beri Edukasi Literasi Digital dalam Dialog Bersama Pelajar, https://belitung.tribunnews.com/2024/01/09/rudianto-tjen-beri-edukasi-literasi-digital-dalam-dialog-bersama-pelajar.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMAN 1 Manggar Sabet 2 Gelar Juara Bupati Cup Futsal Pelajar 2024

Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh SMAN 1 Manggar dalam ajang bergengsi Bupati Cup Futsal Pelajar 2024 tingkat SMA/SMK. Dua tim futsal dari sekolah ini, Tim B dan Tim A, berhasil

16/12/2024 07:02 WIB - Administrator
Pekan Kreasi Pemuda 2024: SMAN 1 Manggar Buktikan Keunggulan di Dunia Seni

Dua tim paduan suara SMAN 1 Manggar kembali mengukir prestasi gemilang di ajang tahunan Pekan Kreasi Pemuda 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Belitung T

16/12/2024 07:00 WIB - Administrator
Festival Seni dan Budaya Literasi: SMAN 1 Manggar Menjaga Tradisi, Menulis Masa Depan

Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa, SMAN 1 Manggar menggelar Festival Seni dan Budaya Literasi bertajuk “Menjaga Tradisi, Menulis Masa Depan.” Acara ini menampilkan sera

15/11/2024 07:27 WIB - Administrator
SMAN 1 Manggar Jadi Tuan Rumah Studi Tiru SMAN 4 Pangkalpinang dan SMAN 1 Namang

SMAN 1 Manggar baru-baru ini menjadi tuan rumah dua kunjungan studi tiru berturut-turut dari SMAN 4 Pangkal Pinang dan SMAN 1 Namang. Kedua sekolah tersebut mengunjungi SMAN 1 Manggar u

15/11/2024 07:24 WIB - Administrator
Syahrani Aprillia Siswi SMAN 1 Manggar Belitung Timur Terbaik Chemistry Fun Days 2024

Prestasi membanggakan kembali diukir oleh siswa-siswi SMAN 1 Manggar di ajang Chemistry Fun Days 2024 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Kimia (HMPK) FKIP, Universi

15/11/2024 07:20 WIB - Administrator
Hari Sumpah Pemuda 2024, 3 Siswa Berprestasi SMAN 1 Manggar Diganjar Penghargaan

Manggar, 28 Oktober 2024 — Dalam peringatan Sumpah Pemuda tahun ini, Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Belitung Timur memberikan apresiasi besar kepada para pemuda

15/11/2024 07:16 WIB - Administrator
Prestasi Cabang Fotografi, 2 Siswa SMAN 1 Manggar Juara Favorit di TANOS 2024

Prestasi membanggakan diraih dua siswa kelas XI SMAN 1 Manggar, Daniel Anlindra Kenanga dan Fathur Rahman, di ajang Tantangan dan Inovasi Siswa (TANOS) Nasional cabang fotografi yang di

15/11/2024 07:14 WIB - Administrator
Sosok Syahrani Aprillia Siswi SMAN 1 Manggar Belitung Timur Juara Ajang Pekan Konstitusi XV Artikel ini telah tayang di PosBelitung.co dengan judul Sosok Syahrani Aprillia Siswi SMAN 1 Manggar Belitung Timur Juara Ajang Pekan Konstitusi XV

Syahrani Aprillia, siswa SMAN 1 Manggar, mencetak prestasi membanggakan dengan meraih juara pertama dalam lomba pidato bahasa Inggris di ajang Pekan Konstitusi XV pada Minggu (27/10). A

15/11/2024 07:10 WIB - Administrator
Tim SMAN 1 Manggar Juarai Lomba Bergengsi Pekan Konstitusi Fakultas Hukum Unand

Syahrani Aprillia, siswa SMAN 1 Manggar, mencetak prestasi membanggakan dengan meraih juara pertama dalam lomba pidato bahasa Inggris di ajang Pekan Konstitusi XV pada Minggu (27/10). A

15/11/2024 07:06 WIB - Administrator
KPU Beltim Sosialisasi Pemilih Pemula ke SMANSA Manggar

TRENDBERITA.COM— Komisi Pemilihan Umum (KPU) Belitung Timur (Beltim) gencar melakukan sosialisasi Pemilu untuk Pilkada Serentak 2024 kepada masyarakat, termasuk bagi pem

15/11/2024 07:03 WIB - Administrator